Pemerintah Inggris Tunda Larangan Jual Mobil Bensin dan Diesel, Ini Sebabnya

London – Pemerintah Inggris memperbarui aturan mengenai larangan penjualan mobil bermesin bensin dan diesel menjadi lima tahun lebih lama ketimbang rencana sebelumnya.

Sebagaimana diberitakan Paultan, Selasa (26/9/2023), sekira tiga tahun lalu, pemerintah Inggris mengeluarkan aturan bagi para pabrikan otomotif agar tidak lagi menjual mobil bensin dan diesel terhitung mulai 2030.

Langkah tersebut diambil untuk menciptakan kualitas udara jadi lebih baik.

Mobil bensin dan diesel

Asap kenalpot mobil (Peter Macdiarmid/Getty Images)

Terbaru, pemerintah Inggris menyatakan menunda kebijakan tersebut. Hal ini guna menyamakan kebijakan dengan Uni Eropa (UE), yang menyatakan akan melarang penjualan mobil baru bermesin bensin atau diesel yang mengeluarkan emisi CO2 (Karbon Dioksida) mulai 2035.

Meski begitu, Perdana Menteri (PM) Inggris Rishi Sunak mengatakan pemerintah Inggris masih menargetkan negara tersebut menjadi Net Zero (netral karbon) pada 2050.

“Perubahan kebijakan tersebut merupakan pendekatan yang lebih pragmatis, proporsional, dan realistis yang meringankan beban pekerja,” ujar Sunak.

Dirinya pun berharap pada 2030, sebagian besar mobil yang dijual di Inggris menggunakan tenaga listrik karena mengurangi biaya, peningkatan jangkauan, dan infrastruktur pengisian daya baterai yang lebih baik.

Pengisian Daya Mobil Listrik Nissan

2050, Indonesia menargetkan hanya menjual sepeda motor dan mobil listrik (Foto: Carmudi)

“Masyarakat sudah tertarik membeli mobil listrik sehingga kami mendaftarkan kendaraan baru setiap 60 detik. Tapi saya juga berpikir setidaknya untuk saat ini, konsumen lah yang harus mengambil pilihan tersebut, bukan pemerintah yang memaksa konsumen membelinya,” kata Sunak.

“Karena harga mobil listrik masih tinggi, terutama bagi keluarga yang kesulitan dengan biaya hidup. Pebisnis kecil khawatir tentang kepraktisan. Dan kita masih harus melangkah lebih jauh untuk mewujudkan infrastruktur pengisian daya baterai secara nasional. Dan kita perlu memperkuat industri otomotif kita sendiri, sehingga kita tidak bergantung pada impor dan subsidi besar-besaran, dari negara-negara seperti Tiongkok,” lanjutnya.

Menurut Sunak, kebijakan penundaan larangan penjualan mobil bensin dan diesel di lain sisi sebagai upaya mempermudah transisi ke kendaraan listrik. Ketika aturan tersebut mulai berlaku konsumen masih bisa membeli dan menjual mobil bensin dan diesel dalam versi bekas.

Ban Mobil Listrik

Ban Mobil Bridgestone

“Kami menyelaraskan pendekatan kami dengan negara-negara seperti Jerman, Perancis, Spanyol, Italia, Australia, Kanada, Swedia, dan negara bagian Amerika Serikat seperti California, New York, dan Massachusetts, serta masih lebih unggul dibandingkan negara-negara lain di Amerika dan negara-negara lain seperti Selandia Baru,” pungkas Sunak.

Penulis: Santo Sirait

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Post Views: 2,826

AC Mobil Tiba-tiba Tidak Dingin, Mungkin Ini Sebabnya

AC mobil tiba-tiba menjadi tidak dingin biasanya bersumber dari banyak penyebab.

Siapa di sini yang pernah mengalami sesaat sebelum mobil dipakai, AC mobil masih dalam keadaan normal tapi tiba-tiba AC tidak dingin dan hanya  mengembuskan angin saja?

Kalau sudah seperti ini jelas cukup menjengkelkan apalagi ketika cuaca sedang terik dan ditambah macet.

Wah, kalau sudah begini, sih, bisa-bisa pengemudi dan penumpang dalam mobil bisa banjir keringat.

penyebab ac mobil tidak dingin

Switch AC Honda Mobilio (Foto: Youtube)

Penyebab AC Mobil Tidak Dingin

Jika membahas satu persatu, sebenarnya ada banyak sekali penyebab yang bisa membuat AC mobil menjadi tidak dingin.

Nah, pada artikel ini kami akan mengupasnya secara detail supaya Carmudian makin paham kira-kira apa saja penyebab AC mobil menjadi tidak dingin secara tiba-tiba.

Baca Juga: AC Mobil Tidak Dingin, Ini Ciri-Ciri Freon Bocor atau Berkurang

Freon Kurang atau Habis

Penyebab pertama AC mobil menjadi tidak dingin adalah freon yang berkurang atau habis. Menurut Wikipedia, freon merupakan zat yang mengandung senyawa hidrogen, klorin, atau bromin.

AC mobil membutuhkan freon yang dipompa dan disirkulasikan oleh kompresor agar udara yang dikeluarkan menjadi dingin. Cara kerjanya dengan melepas udara panas ke bagian sirip dari kondensor.

Nah, pada saat itu freon akan berubah bentuk dari gas menjadi cair dan akan kembali didistribusikan ke bagian dryer untuk disaring dari uap air.

penyebab ac mobil tidak dingin

Proses pengisian freon (Foto: Ford)

Gambaran di atas merupakan sedikit cara kerja freon.

Lantas, apa yang terjadi jika freon pada AC mobil berkurang atau bahkan habis?

Seperti yang disebut sebelumnya, AC mobil pasti tidak akan menjadi dingin. Biasanya freon yang mau habis atau sudah habis tidak akan membuat kabin menjadi dingin maksimal.

Suhu yang dihasilkan cenderung hangat dan tidak bisa mendinginkan. Jika Carmudian merasakan kabin mulai tidak dingin dari biasanya, wajib curiga  dan sebaiknya segera bawa mobil ke bengkel AC untuk dilakukan pengecekan. 

Penyebab kedua dari AC mobil tidak dingin biasanya disebabkan oleh extra fan rusak. Extra fan atau kipas pendingin tambahan ini juga berperan penting dalam kerja AC.

Jika mati, maka bagian kondensor akan menjadi panas lantaran proses kondensasi tidak bekerja maksimal. Sehingga penurunan suhu tidak akan terjadi jika kipas pendingin tersebut tidak menyala.

Dengan cepat AC yang sedang menyala bisa kehilangan angin sejuknya dan kabin mobil menjadi terasa panas.

extra fan radiator mobil

Banyak sekali ditemui kasus extra fan yang rusak dan membuat AC mobil menjadi tidak dingin. Kalau sudah begini mau tidak mau pemilik mobil bisa melakukan servis extra fan atau mengganti baru. 

Kompresor AC Rusak

Kompresor yang rusak juga menjadi salah satu penyebab AC mobil menjadi tidak dingin. Biasanya kerusakan pada kompresor ini dikarenakan faktor usia.

Artinya, kompresor yang rusak rata-rata memang terjadi pada mobil yang usianya lebih dari 10 tahun.

kompresor ac mobil

Namun, kompresor juga bisa rusak akibat kebiasaan pemilik kendaraan itu sendiri.

Misalnya kebiasaan menyalakan atau mematikan AC mobil saat kendaraan tengah berada di kecepatan tinggi seperti di atas 120 km/jam.

Selain itu, kompresor AC yang tidak pernah dirawat menjadi faktor kerusakan yang sering terjadi. Salah satu perawatan yang bisa dilakukan adalah rutin mengganti oli kompresor AC-nya.

Adanya Kebocoran

Kebocoran juga menjadi salah satu penyebab AC mobil menjadi tidak dingin. Dalam sistem pendinginan, ada banyak sekali jalur-jalur seperti selang low pressure, selang high pressure, valve, kondensor, hingga evaporator.

Jika terjadi kebocoran, biasanya freon akan lebih cepat habis dari biasanya.

Bagaimana caranya mengetahui freon mobil cepat habis daripada biasanya?

bengkel rekomendasi ac mobil

Pertama, coba cek kapan terakhir kali Anda mengisi freon. Jika freon baru diisi dalam jangka waktu di bawah 6 bulan dan AC sudah terasa tidak dingin, maka ini menjadi salah satu ciri adanya kebocoran. Umumnya freon akan awet hingga lebih dari 1 atau bahkan 2 tahun.

Jika belum lama diisi freon tetapi sudah tidak dingin, segera lakukan pengecekan. Mencari sumber kebocoran pada AC mobil perlu dilakukan di bengkel AC terdekat.

Kondensor Sudah Kotor

Selanjutnya komponen yang menyebabkan AC mobil tiba-tiba tidak dingin bisa jadi karena kondensor sudah kotor.

Kondensor merupakan salah satu komponen AC yang berfungsi melepas panas dari kompresor.

Bisa dibilang komponen satu ini berfungsi sebagai pendinginan. Biasanya kondensor wajib dibersihkan dalam beberapa waktu sekali agar tidak tersumbat oleh kotoran. 

Kondensor biasanya terletak di bagian depan dekat dengan radiator. Jika AC mobil tidak mengeluarkan udara dingin, bisa jadi kondensor yang ada di mobil sudah banyak tersumbat oleh kotoran.

Filter AC dan Blower Kotor

Penyebab lain yang membuat AC mobil menjadi tidak dingin bisa juga karena filter AC dan blower sudah terlalu kotor. Hal ini sangat wajar, mengingat debu dan kotoran biasanya terhisap secara langsung.

Blower yang sudah kotor biasanya harus dibersihkan terlebih dahulu agar perputarannya kembali lancar dan normal. Usahakan mengganti filter AC dengan yang baru dibanding membersihkannya.

Filter AC mobil

Filter AC mobil (Foto: Cars)

Akan lebih baik kedua komponen ini rutin dibersihkan misalnya setahun sekali agar kinerja AC bisa bekerja maksimal. Debu dan kotoran ini lama-kelamaan bisa membuat putaran blower menjadi terganggu.

Cara kerja blower hampir sama seperti kipas angin. Jika kipas angin sudah kotor penuh debu tidak akan bisa mengembuskan angin dengan kencang, begitu pun blower.

Belt Putus

Pada beberapa mobil, ada yang menggunakan belt yang berbeda antara belt mesin dengan belt kompresor AC. Nah, kemungkinan terburuk jika AC tiba-tiba tidak dingin bisa dengan mengecek kondisi belt tersebut.

Jika belt putus, maka kompresor AC pun akan berhenti berputar sehingga tidak bisa menghasilkan udara sejuk lagi. Jika benar putus, maka tak ada cara lain selain mengganti belt dengan yang baru.

Sekring Putus

Penyebab AC mobil menjadi tidak dingin secara tiba-tiba yang terakhir bisa juga dikarenakan oleh sekring yang putus. Cek sekring di bagian rumah sekring, bisa jadi ada yang putus atau terbakar. 

Kerusakan biasanya terjadi akibat adanya korsleting listrik atau karena usia pakai mobil yang sudah cukup tua.

service power window terdekat

Berbagai macam penyebab AC mobil tiba-tiba dingin tadi merupakan hal yang tak perlu ditakutkan mengingat semuanya pasti bisa diperbaiki. Namun, daripada melakukan perbaikan, akan lebih baik selalu melakukan perawatan secara berkala.

Ingat, perbaikan AC mobil yang rusak akan mengeluarkan biaya tak sedikit.

>>>> Cari mobil bekas dengan kondisi terbaik dan harganya terjangkau?

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play StoreDownload Carmudi di App Store

Post Views: 13,226