Strategi Neta di Indonesia, Sodorkan Mobil Listrik “Ideal” Rp300 Jutaan

Jakarta — Merek mobil listrik Neta hadir ke pasar Indonesia dengan penuh persiapan termasuk mempelajari gambaran mobil listrik yang “ideal” di mata konsumen.

Jason Ding, Deputy Managing Director PT Neta Auto Indonesia menyampaikan, pihaknya telah mencari tahu kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap sebuah mobil listrik.

Strategi Neta di Indonesia, Sodorkan Mobil Listrik “Ideal” Harga Rp300 Jutaan

Merek mobil listrik Neta hadir ke pasar Indonesia dengan penuh persiapan. Hal itu termasuk mempelajari gambaran mobil listrik yang “ideal” di mata konsumen. (Foto: Neta)

Salah satu hal yang menarik, menurutnya mobil listrik yang cocok untuk pasar Indonesia memiliki jarak tempuh setidaknya 350 Km.

“Dalam pengetesan, mereka mempertimbangkan 350 (Km) atau lebih adalah yang cocok dan Neta V memenuhi itu,” katanya kepada wartawan di Shanghai, Cina, Rabu (25/9/2023) silam.

Seperti diketahui, PT Neta Auto Indonesia telah mengumumkan kehadirannya di Tanah Air dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 lalu.

Pada kesempatan tersebut PT Neta Auto Indonesia juga membuka periode pre booking Neta V dengan harga Rp379 juta on the road DKI Jakarta.

Neta V itu sendiri hadir dalam wujud crossover yang memiliki kapasitas kabin 5-seater.

Di atas kertas mobil ini memiliki jarak tempuh maksimal 410 Km berdasarkan China Light Duty Vehicle Test Cycle (CLTC).

“Produk yang kami bawa ke Indonesia tentunya menggambarkan kebutuhan dari konsumen,” kata Jason Ding.

Harga Neta V Bisa Lebih Murah Setelah CKD?

Lebih lanjut, Jason Ding menilai bahwa harga pre booking Neta V sebesar Rp379 juta merupakan angka yang kompetitif.

“Harga Neta V saat ini adalah harga yang ditentukan berdasarkan pasar. Kami berpikir bahwa Rp379 juta adalah harga yang kompetitif dan harga yang tepat bagi konsumen,” katanya.

“Jika kami melangkah ke tahap selanjutnya melakukan lokalisasi, mendapatkan keuntungan pajak dari pemerintah, maka harga akan diatur lagi yang pada akhirnya kami akan memiliki semua manfaat ini bagi konsumen,” sambungnya.

Kantor Pusat Neta di Shanghai, Cina

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Sebelumnya, PT Neta Auto Indonesia diketahui bakal melakukan Completely Knock Down (CKD) model Neta V bekerja sama dengan PT Handal Indonesia Motor (HIM) sebagai mitra lokalnya.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Post Views: 677

Wuling Sodorkan Promo Akhir Tahun, Air EV Diguyur Bonus dan Kredit Murah

Jakarta — Wuling Motors berusaha menggaet lebih banyak konsumen menjelang akhir tahun 2023 melalui sederet promo yang berlaku secara nasional.

Menurut keterangan resmi, Jumat (3/11/2023), salah satu produk yang diguyur promosi ini ialah mobil listrik Wuling Air EV.

Wuling Air ev di PEVS 2022 Wuling Sodorkan Promo Akhir Tahun, Air EV Diguyur Bonus dan Kredit Murah

(Foto: Carmudi)

Dijelaskan, setiap konsumen yang melakukan pembelian Air EV Long Range selama bulan ini bisa memiliki charging pile OCPP seharga Rp5 juta atau konsumen bisa memilih opsi charging pile non OCPP secara gratis.

Selain itu, Wuling juga turut memberikan promo tambahan berupa uang muka kredit Air EV mulai dari Rp26 jutaan atau terjangkau mulai dari Rp4 jutaan per bulan.

Mobil listrik pertama Wuling di Indonesia ini masih mendapatkan insentif PPN dari pemerintah sehingga harganya makin hemat.

Baca juga: Begini Wujud Mobil Listrik Kecil Chery Pesaing Wuling Air EV

Ricky Christian, Senior Manager Marketing Strategy Wuling Motors, sebut bahwa promo bertajuk Year End Sale ini merupakan komitmen pihaknya memberi kemudahan bagi konsumen.

“Promo ‘Year End Sale’ merupakan wujud komitmen kami untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen yang ingin memiliki produk Wuling impiannya menjelang akhir tahun ini,” katanya.

Promo untuk Model Kendaraan Lain

Selain Air EV, pihak Wuling juga berupaya memanjakan konsumen model kendaraan lainnya melalui hadiah logam mulia emas satu gram yang berlaku untuk pembelian Air EV, seri Almaz, dan Alvez.

Wuling Alvez - Ready for Urban Adventure

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Dalam kesempatan ini Wuling mengadakan program tukar tambah bagi pemilik seri Almaz yang ingin mengganti unitnya menjadi New Almaz RS Pro atau New Almaz RS Pro Hybrid.

Untuk itu konsumen berhak mendapatkan additional trade in value senilai Rp5 juta dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Melengkapi promo ini, Wuling menghadirkan gratis biaya servis berkala sampai dengan 4 tahun atau 50.000 km (mana yang lebih dahulu tercapai) untuk New Almaz RS, Alvez, Cortez CT, dan seri Almaz.

Baca juga: Wuling Air ev Tawarkan Kemudahan dan Kepraktisan Bagi Penggunanya

“Mari manfaatkan program ini dan dapatkan berbagai penawaran menarik mulai dari hadiah spesial emas sampai dengan program trade in bagi yang ingin merasakan pengalaman berkendara canggih bersama SUV flagship terbaru Wuling, New Almaz RS,” ujar Ricky

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Post Views: 390